Manado – “Kami datang ke sini bukan untuk merasa menjadi pahlawan jika Provinsi Nusa Utara terbentuk,” ujar tokoh adat dan budaya Kabupaten Talaud, Alex Ulaen saat Pertemuan Umum Membangun Persaudaraan Menuju Provinsi Nusa Utara, Senin (22/4) malam di Hotel Sahid Kawanua Manado.
Mari hindari pikiran kita dengan keinginan jadi pahlawan, karena perjuangan ini masih sangat panjang.
Senada disampaikan mantan Asisten 1 Pemkab Sitaro, Frens Liwutang. Menurutnya, tidak perlu ada yang merasa menjadi pahlawan jika sudah terbentuk. “Saya ingat pengalaman di Sitaro dulu meski saya sendiri termasuk dalam panitia pemekaran tapi tidak pernah terima penghargaan, dibandingkan yang lain setiap tahun menerima penghargaan dalam sebuah acara seremonial khusus,” paparnya. (aha)