
Tokyo, BeritaManado.com — Bakal diberikannya Dana Kelurahan sebagaimana pernyataan Presiden RI Ir Joko Widodo pada kegiatan Temu Karya Nasional Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XX dan Pekan Inovasi Perkembangan Desa Kelurahan (PINDesKel) 2018, Jumat (19/10/2018) kemarin di Garuna Wisnu Kencana Kabupaten Badung, Bali, mendapatkan tanggapan positif dari berbagai kalangan.
Salah satunya datang dari Bupati Minahasa Ir Royke Octavian Roring MSi, yang mengatakan bahwa hal itu adalah sesuatu yang sangat positif dan membantu.
“Menurut saya itu akan sangat membantu pembangunan di Kelurahan yang kebutuhannya dapat dikatakan sama dengan desa. Khusus untuk Minahasa yang memiliki beberapa kelurahan, Saya optimis itu akan semakin membuat wajah Kota Tondano lebih baik lagi,”ujar Bupati Roring di sela-sela kunjungannya di Jepang.
Dua wilayah yang bakal menikmati Dana Kelurahan yaitu Kecamatan Tondano Raya dan Kawangkoan, dimana dua daerah ini memiliki pusat keramaian dengan latar belakang yang berbeda, yaitu pusat keramaian dan pusat kuliner.
(Frangki Wullur)