Manado – Kepala dinas (Kadis) Pendidikan Kota Manado, Deysie Lumowa, pada hari ke dua melakukan pemantauan langsung Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), dan Ujian Nasional Berbasis Pensil dan Kertas (UNBP) tingkat SMP di Kota Manado, Rabu (3/5/2017) di SMP Kristen Irene Manado, SMP N 4 Manado dan SMP N 3 Manado.
Deysie Lumowa menggingatkan kepada seluruh siswa SMP di Kota Manado agar selesai ujian nanti jangan melakukan hal-hal yang tidak baik, apalagi siswa tersebut masih akan melanjutkan pendidikan di tingkat SMA. pengawas tetap semangat mengawasi UNBK, dan UNKP, mengingat masih ada dua hari lagi untuk mengawas.
“Selesai ujian jangan ada yang coret-coret, apalagi pacaran, karena masih akan lanjut ke SMA. Tetap semangat yang menjadi pengawas jangan sampai hanya hari pertama yang siap,” kata Deysie Lumowa.
Sementara itu Kepala Sekolah SMP N 4 Manado, Alex Simboh, mengatakan bahwa sampai hari ini pelaksanaan ujian tetap aman dan berharap semua yang ikut ujian bisa lulus seratus persen.
“Kemarin ada satu siswa tidak bisa ikut karena sakit, namun hari ini semuanya hadir. 295 siswa semua ikut ujian, termasuk 17 dari SMP Yosurdaso,” tambah Deysie Lumowa.
Terpisah, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Manado, Elisabeth Mononutu, juga menjelaskan jumlah siswa yang ikut UNBP.
“Seluruh siswa 324 ikut ujian. Adapun ada sekolah ikut bersama-sama UNBK, 13 dari SMP PGRI namun 5 siswa tidak ikut dan 16 dari SMP terbuka dan ada tidak ikut juga,” ujar Elisabeth Mononutu. (YohanesTumengkol)