
Manado – Impian masyarakat Sulut untuk menyaksikan fenomena alam gerhana matahari tanggal 9 Maret nanti bakal terkendala masalah cuaca.
Dari prakiraan cuaca BMKG yang dikutip dari laman http://meteo.bmkg.go.id/prakiraan/propinsi/25, tanggal 9 Maret nanti sebagian besar wilayah Sulut bakal tertutup awan disaat fenomena alam itu berlangsung.
Cuaca berawan itu akan terjadi di Manado, Bitung, Tomohon, Kotamobagu, Aermadidi, Tondano, Amurang dan sejumlah wilyah Sulut lainnya dengan suhu 15 hingga 32 derajat celcius.
Sedangkan dua wilayah lainnya yakni Melongguane dan Tahuna diperkirakan bakal diguyur hujan ringan.(abinenobm)