MANADO – itCenter Manado yang merupakan pusat perbelanjaan terlengkap dan termurah di Sulawesi Utara kembali memanjakan konsumen.
Mulai Kamis (04/10/2018) itCenter hadir dengan program Extreme Sale. Dalam program ini itCenter menghadirkan handphone dan aksesoris dengan harga yang sangat-sangat murah.
Berbagai merek dan tipe handphone diberikan cashback atau potongan harga hingga 4 juta rupiah.
Handphone dengan brand-brand ternama seperti Samsung, Apple, Huawei, Oppo, Xiaomi, ASUS, dll dijual dengan harga yang sangat murah, bahkan di klaim dibawah harga pasaran yang ada.
Handphone dijual mulai harga 79 ribu rupiah, android mulai harga 299ribu rupiah, blackberry hanya 300ribu rupiah dan masih banyak item produk yang dijual dengan harga murah.
Selain handphone dengan harga murah, Extreme Sale itCenter juga menawarkan berbagai macam aksesoris mulai harga 500 rupiah.
Chief Bussines Development itCenter Manado, Victor Lasut saat ditemui menyatakan bahwa program Extreme Sale itCenter bersama Parafone ini hadir untuk memanjakan warga Kota Manado dan sekitarnya dengan produk-produk handphone dan aksesoris kekinian dengan harga yang sangat murah.
“Kami menghadirkan Extreme Sale untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi warga Kota Manado untuk mendapatkan handphone dan aksesoris kekinian dengan harga yang sangat murah” ujar Lasut.
Ditambahkannya dengan hadirnya Extreme Sale ini juga mengedukasi bahwa itCenter saat ini juga telah menjadi Pusat Grosir terlengkap dan termurah di Sulawesi Utara.
“Kami bisa memberikan handphone dan aksesoris dengan harga yang murah, karena saat ini kami juga sudah menjadi Pusat Grosir. Dengan demikian harga handphone dan aksesoris di tempat kami adalah barang-barang dari tangan pertama langsung kepada pengguna (end user)” tambah Lasut.
Namun dirinya mengingatkan bahwa program ini hanya berlangsung sejak Kamis (04/10/2018) hingga Sabtu, (6/10/2018).
“Program Extreme Sale ini hanya berlangsung hari ini dan besok, jadi buruan langsung datang ke itCenter karena stok barang dalam program ini sangat terbatas” tutup Lasut.
(ads)