Manado- Kasus penyalahgunaan narkoba di Sulawesi Utara khususnya Manado semakin menjadi-jadi. Narkoba kini bukan hanya milik orang dewasa, tapi juga kalangan anak muda. Selain shabu-shabu dan ganja yang masuk dalam daftar resmi narkotika, kini jenis Komix dan Autan pun digunakan sebagai pengganti.
Menyikapi hal ini, kepada BeritaManado.com, Kepala BNN Provinsi Sulawesi Utara Kombes Pol Drs Sumirat Dwiyanto mengatakan, pihaknya telah membangun komunikasi dengan pihak kecamatan terkait penyalahgunaan narkoba di daerah masing-masing. “Kami telah berkoordinasi dengan Camat, Lurah sampai kepala lingkungan terkait indikasi penyalahgunaan narkoba dilingkungan masing-masing. Termasuk anak-anak yang pakai komix sampai autan itu,” ujar Sumirat.
Lanjutnya, apabila ditemui hal seperti itu, maka pihak kecamatan dan masyarakat disilakan mengambil tindakan. “Apabila dijumpai, langsung ditangkap dan dibawa ke BNN, nanti akan kami proses,” tambahnya. (srisurya)