Manado, BeritaManado.com — Angelina Sondakh kini mengaku telah bertobat setelah di penjara gara-gara kasus korupsi
Angie, sapaan akrab Angelina Sondakh, juga merasa menyesal telah menghidupi anak-anaknya dengan uang tersebut.
“Aku tobat, artinya aku minta ampun kepada Allah, karena aku dulu kasih uang makan haram ke anak aku, itu, kan, astagfirullahaladzim, ya,” ujar Angie, dikutip Suara.com jaringan BeritaManado.com, Kamis (6/4/2023).
Sebagai informasi, Angelina Sondakh pernah terjun ke dunia politik dan menjabat sebagai Anggota DPR Republik Indonesia periode 2004-2009 dan 2009-2014 dari Partai Demokrat.
Ia kemudian di penjara karena menjadi tersangka kasus korupsi dan suap Wisma Atlet Palembang.
Kemudian Angelina di penjara selama 10 tahun.
Usai menjalani masa tahanan Angelina seperti kapok dan ingin mengubah hidupnya menjadi lebih baik.
Angelina memilih lebih banyak bersyukur saat ini, bila mengingat gaya hidupnya dulu ketika bergelimang uang.
“Kalau dulu cuman duduk petantang-petenteng, astaghfirullah. Kalau sekarang udah lebih banyak bersyukur,” ungkap Angie di YouTube Orami yang dikutip pada Rabu (5/4).
“Nah, itu karena memang aku nggak punya rasa syukur, dan lebih banyak hedon yang berlebihan,” ujar Angie.
Saat ini Angelina hanya ingin menikmati waktu agar bisa memperbaiki diri.
“Dan aku juga sampai pada konsep bahwa hidup itu hanya dengan Allah, aku bisa menikmatinya,” tutupnya.
Netizen pun salut dengan pengakuan Angelina dan menunjukkan itikad baik untuk bertobat.
“Mba ini salah satu perempuan hebat beliau berani mangakui kesalahan beliau ga seperti koruptor lain yg ngeyel dgn kesalahan mereka,” ujar netizen.
“Korupsi gk ada yg sendirian itu ucapan mbak angel dn mbak angel udah menebus kesalahannya dgn 10 thn penjara,” tulis netizen lain.
(Alfrits Semen)