Tondano – Upcara bendera dan Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa dalam rangka puncak perayaan HUT ke – 585 Minahasa akan digelar, Rabu (6/11) besok. Upacara bendera akan dipimpin langsung Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow di Lapangan Kantor Bupati.
Kabag Humas dan Protokol Pemkab Minahasa Agustivo Tumundo, bahwa upacara bendera juga akan diikuti Wakil Bupati Ivan Sarundajang, Sekretaris Daerah Jeffry Korengkeng, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Minahasa, serta seluruh pejabat eselon dan PNS yang ada termasuk para Camat dan Lurah.
Untuk Rapat Paripurna Istimewa DPRD Minahasa itu sendiri menurut jadwal akan digelar pada pukul 10.00 WITA di Gedung Wale Ne Tou Sasaran Tondano. Acara itu juga akan dihadiri oleh Gubernur Sulut Sinyo Harry Sarundajang, Ketua TP PKK Sulut Deetje Sarundajang Laoh Tambuwun, Forkopimda Sulut, Bupati/Walikota se-Sulut, tokoh agama Sulut.
“Rapat Paripurna Istimewa DPRD Minahasa itu akan dipimpin oKetua DPRD Minahasa Frits Tairas, serta pimpinan dewan lainnya. Untuk untuk para pejabat eselon II dan III mengenakan PSL. Pejabat eselon IV dan PNS memakai seragam Korpri. Sedangkan Camat, Lurah, dan Hukum Tua memakai PDUB,” ujar Tumundo. (Frangki Wullur)