MANADO – Wakil Walikota Manado, Mor D. Bastiaan (MDB) mengajak warga Kota Manado untuk terus menjaga keseimbangan ekosistem alam. Hal ini menurut MOR, sangat penting dalam hal hubungan antara manusia dan alam.
Mengingat, Kota Manado semakin berkembang dan terus berbenah dalam peningkatan fasilitas pembangunan publik dan ruang terbuka hijau, sesuai program pemerintah dalam hal ini Walikota Manado, GS. Vicky Lumentut.
“Saya berharap dan bahkan mengajak warga Kota Manado benar-benar memanfaatkan pengelolaan air dan tanah di Kota Manado dengan baik, demi keseimbangan ekosistem alam di Manado,” ujar MOR saat pertemuan di aula Serbaguna Pemkot Manado. Rabu (21/9), saat mewakili Walikota Manado GS. Vicky Lumentut.
Diakhir sambutan Walikota GSVL yang dibacakan Wakil Walikota MOR, pemerintah berharap melalui sosialisasi tentang pengelolaan air dan tanah, masyarakat dan pihak terkait dapat lebih memahami seluk beluk dari berbagai segi yang berkaitan dengan air dan tanah. (MichaelTumiwang)