Wagub Sulut Steven Kandouw saat membuka naskah UN di SMP Negeri 1 Manado
Manado – Wakil Gubernur Steven Kandou membuka naskah soal Ujian Nasional (UN), yang bertempat di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Manado, Senin (09/05).
Wakil Gubernur kepada sejumlah wartawan mengatakan bahwa, pelaksanaan ujian nasional di Sulawesi Utara dimulai hari ini. Dan berjalan dengan aman, lancar, baik dan tertib.
“Harapanya, pelaksanaan ujian nasional tingkat SMP ini berjalan dengan baik,aman dan lancar“
Informasi yang didapat BeritaManado.com, turut hadir dalam pembukaan naskah ujian nasional di SMPN 1 Manado Penjabat Walikota Manado, Royke O. Roring, Kepala Perwakilan BPK-P Sulut, Sihar Panjaitan, Asisten I Setdaprov Sulut, John Palandung Kepala Dinas Pendidikan Nasional Sulut, Asiano G Kawatu, Kepala Biro Kesra dr Bahagia Mokoagow, Kepala Diknas Kota Manado, Corry Th Tendean, Sekdiknas Sulut, Christian Sumampouw serta Kabag Humas Setdaprov Sulut, Roy Saroinsong. (Risat)