SANGIHE, BeritaManado.com — Turnamen Sepakbola yang bertajuk ‘Piala Persaudaraan’ yang akan diselenggarakan Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Kepulauan Sangihe, akan segera digelar.
Sesuai rencana, turnamen yang bakal diikuti sejumlah klub papan atas di Sangihe, dimulai atau Kick Off pada Minggu, (1/3/2020) mendatang, dan akan terpusat di lapangan Gesit Tahuna.
Ketua Askab PSSI Kepulauan Sangihe Michael Thungari dikonfirmasi pada Selasa, (25/2/2020) mengatakan, turnamen yang digelar Askab kali tidak seperti biasanya, mengklasifikasikan kelompok umur, tapi berlaku secara umum dengan tidak menutup kehadiran klub sepakbola lainnya di kawasan Nusa Utara.
Begitupun untuk kategori pemain, setiap klub juga diperbolehkan menggunakan pemain kontrak dari luar daerah maksimal lima orang.
“Karena ini turnamen persaudaraan antar klub, diberi kesempatan setiap klub mampu mengembangkan bakat dan potensi pemainya, bahkan klub dapat menyiapkan pemain kontrak dari luar daerah,” kata Thungari
Disentil keleluasan klub mengontrak pemain luar, pria yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Sangihe mengakui, selain sebagai upaya untuk menyuguhkan turnamen yang lebih berkuaitas, Askab juga butuh referensi untuk mengukur skill pemain luar dan pemain lokal.
“Karena ada jatah lima pemain luar, kesempatan bagi kita untuk melihat kemampuan dan skill mereka, sekalugus juga kita dapat mengukur sejauh mana kuslitas pemain lokal dan pemain luar,” jelasnya.
Thungari juga berharap, turnamen persaudaraan antar klub kedepan akan menjadi agenda rutin di daerah, sebab masyarakat pencinta bola di Sangihe butuh iven yang lebih berkualitas, apalagi jika ada pemain luar yang terlibat.
“Memang menjadi harapan kami di Sangihe ada turnamen yang dapat mendatangkan pemain dari Manado dan kota lainnya, sehingga lebih bergengsi, sekaligus kami berharap pemain luar dapat berkontribusi memajukan sepak bola di Sangihe,” tutup Thungari.
(Erick Sahabat)