Manado – Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) salah-satu daerah akan menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada tahun 2018 mendatang.
Nama Gregorius Tonny Rawung mencuat sebagai calon dari internal PDI-Perjuangan.
Pengusaha sukses anggota DPRD Kota Manado selang 2009-2015 ini, mendapat dukungan masyarakat Sitaro. Selain memiliki kapasitas memimpin Sitaro, bendahara PDIP Manado ini memiliki kepribadian baik dan peduli kepada masyarakat.
Baca:
-
Dukungan Masyarakat Sitaro Terus Mengalir, Ini Jawaban TONNY RAWUNG
-
Ini Visi Besar TONNY RAWUNG Untuk SITARO
“Meskipun tidak kenal dekat, namun di beberapa momen kami menyaksikan beliau sangat terbuka bahkan tak sungkan bergaul dengan masyarakat segala golongan termasuk petani dan nelayan,” ujar Timo Salindeho, warga Sitaro kepada BeritaManado.com, Minggu (16/4/2017).
Lanjut dia, sebagai pengusaha Tonny Rawung memiliki komitmen membangun Sitaro. Visi peningkatan ekonomi di bidang perkebunan, perikanan, kelautan dan pariwisata dapat direalisasikan.
“Jadi, beliau ini bukan sekedar berjanji tapi sudah membuktikan melalui keberhasilan pekerjaan yang ditekuni. Melanglang buana di banyak daerah di Indonesia bukti beliau adalah pekerja keras yang merupakan tipikal pemimpin yang dibutuhkan rakyat Sitaro,” tandas Timo Salindeho.
Menanggapi dukungan yang terus mengalir, Tonny Rawung masih bersikap wait and see. Menurutnya, maju sebagai calon kepala daerah di Pilkada Sitaro harus sekehendak Tuhan.
“Kalau memang jalan saya ke sana pastilah terjadi sesuai kehendak Tuhan. Terima-masih untuk semua dukungan kepada saya. Jika Tuhan berkenan saya siap maju berkompetisi di Pilkada Sitaro,” tukas Tonny Rawung kepada BeritaManado.com. (JerryPalohoon)
Baca juga: