TOMOHON, beritamanado.com – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang tersebar di lima kecamatan dan 44 kelurahan di wilayah Kota Tomohon dalam rangka pemilihan umum anggota DPR, DPD, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota dan Pemilu presiden dan wakil presiden tahun 2019 resmi dilantik.
Pengambilan sumpah/janji anggota PPK dan PPS dilakukan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon Beldie Tombeg ST di Aula Kantor KPU Tomohon dan Wale Megfrah, Jumat (09/03/2018).
Dalam sambutannya, Tombeg mengharapkan agar PPK dan PPS yang terpilih dapat bekerja sesuai aturan UU dan PKPU dengan penuh tanggung jawab dan berintegritas.
“Setelah dilantik, anggota PPK dan PPS harus menandatangani pakta integritas yang didalamnya berisi menolak pemberian, permintaan dan perjanjian dalam bentuk apapun baik langsung atau tidak langsung yang memberi harapan dan menyimpang dari prinsip-prinsip Pemilu yang jujur dan adil bagi peserta Pemilu, calon serta pihak-pihak yang memiliki preferensi politik tertentu,” ujarnya.
PPK dan PPS juga dikatakannya mencegah dan tidak melakukan praktek KKN serta mencegah terjadinya pelanggaran Pemilu oleh peserta, simpatisan, masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Mereka juga melakukan pencegahan dan penegakan kode etik terhadap pelanggaran setiap tahapan penyelenggaraan, bekerjasama dengan berbagai pihak untuk mensukseskan dan meningkatkan kualitas Pemilu legislatif dengan tetap menjunjung tinggi prinsip kemandirian, imparsialitas, non partisan dan adil serta mengambil kebijakan-kebijakan PPK secara kolektif dalam rapat pleno dan bekerja sampai berakhirnya mandat jabatan dengan sepenuh waktu, jujur dan adil,” ungkapnya.
Sementara itu, Stenly Kowaas SP selaku Koordinator Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat KPU Kota Tomohon mengatakan tugas paling dekat yang akan dikerjakan PPK dan PPS adalah membentuk Pantarlih atau Panitia Pemutahiran Data Pemilih di setiap kelurahan yang tugasnya adalah memutakhirkan data pemilih yang ada.
“Pembentukan Pantarlih itu harus dilakukan mulai Minggu depan karena mulai akhir Maret tahapan pemutakhiran data pemilih sudah berjalan. Adapun jumlah anggota PPK yang dilantik sebanyak 15 orang yang terdiri tiga orang di lima kecamatan sedangkan anggota PPS berjumlah 132 orang dari 44 kelurahan ada di Kota Tomohon,” pungkasnya kepada media ini.
(tr-icha)