PERKEMBANGAN media online belakangan di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mulai ada titik terang. Bahkan, media online terus mengalir seperti air. Menariknya, munculnya media online BeritaManado.com sejak tanggal 10 April 2008 menjadikan salah satu media online terdepan di Manado dan sekitarnya.
Hari berganti hari, media online BeritaManado.com mulai disukai masyarakat. Pun demikian, pembaca yang mengunjungi baik melalui dunia maya (internet, red) dengan menggunakan warnet atau sejenis tak terhitung banyaknya. Termasuk pengunjung yang mencari informasi Sulut melalui www.google.com mudah menemukan BeritaManado.com.
Khusus Pemerintahan Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) sendiri, ternyata media online BeritaManado.com sangat istimewa. Terlebih bagi Bupati Christiany Eugenia Paruntu dan jajarannya. Bahkan, Bupati Minsel ini sering membaca BeritaManado.com melalui Blackberry.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Minsel, serta keluarga mengucap Selamat HUT ke-4 media online BeritaManado.com. Semoga jaya selalu dan mendapat tempat dihati pengunjung/pembaca di Minsel dan Sulut serta dunia. Sekali lagi, selamat dan panjang umur selalu,’” ujar bupati Tetty Paruntu-demikian biasa dipanggil.
Kata Paruntu, harapannya BeritaManado.com akan menjadi media online tercepat dan akurat dalam memberikan informasi terhadap warga Minahasa Selatan, Sulut bahkan Indonesia.
‘’Saya berharap pula, BeritaManado.com tetap bisa bersama-sama dalam memajukan pembangunan di Kabupaten Minsel. Terutama dalam mengajak investor untuk menanamkan investasinya lewat pemberitaan dan potensi yang dimiliki Minsel,’’ ungkap Paruntu.
Senada dikatakan Juru Bicara Pemkab Minsel, Alvons Janhein Sumenge, SSTP bahwa jangkaun BeritaManado.com disadarinya tanpa batas. Dalam arti, bukan hanya warga Minsel atau Sulut yang mengunjunginya.
‘’Tetapi, penampilannya membuat kita semua merasa takjup bahkan ikut memberikan pelajaran yang baik bagi kita semua. Terlebih khusus, tampilan yang sederhana tersebut memberikan suasana baru bagi pembaca di seluruh Indonesia termasuk dunia,”sebut Sumenge. (adv/andries)