Jimmy Tamon, Kepala Dishubkominfo Minsel
Amurang—Ternyata Pelabuhan Umum Amurang, masih bernaung dengan Syabandar Belang Kabupaten Minahasa Tenggara. Padahal, perjuangan mantan Bupati Drs Ramoy Markus Luntungan dan Wakil Ventje Tuela, Ssos supaya Pelabuhan Umum Amurang berdiri sendiri. Ternyata, setelah selesai dibangun Pelabuhan Umum Amurang, tetap saja menjadi tanggungjawab Syabandar Belang.
Akibatnya, warga Minsel bertanya-tanya kenapa harus demikian. Bukankah, Minsel berdiri sendiri. Juga, Mitra berdiri sendiri. Artinya, Mitra saja lahir dari Minsel. Lantas, kenapa pula setelah selesai dibangun Pelabuhan Umum Amurang justru dibawah naungan Syabandar Belang.
‘’Bagi kami, warga Amurang dan Minsel pada umumnya merasa Pemkab Minsel sendiri belum mampu memperjuangkan hadirnya Syabandar Amurang. Setahu kami, bahwa Amurang sudah dikenal lama memiliki pelabuhan. Termasuk, sebelumnya ada Syabandar Amurang. Tahu-tahu, setelah tahun berganti, Syabandar pun hilang. Dan muncul Syabandar Belang. Selanjutnya, Pelabuhan Umum Amurang menjadi tanggungjawab Syabandar Belang,’’ tanya Refly Kewo, warga Kawangkoan Bawah kepada beritamanado, siang tadi.
Kata Kewo, kalau demikian Pemkab Minsel belum mampu memperjuangkan kehadiran Syabandar Amurang. Coba lihat, belum dimilikinya Syabandar Amurang, maka semua hasil yang ada di Pelabuhan Umum Amurang harus masuk di Kabupaten Minahasa Tenggara.
‘’Ini juga menjadi PR Pemkab Minsel, supaya dalam tahun 2012 ini Syabandar Amurang resmi hadir. Supaya, semua hasil yang ada di Pelabuhan Umum Amurang tetap berada di Kabupaten Minsel. Ini juga kan sebagai PAD-nya Minsel,’’ jelas Kewo.
Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Minsel Jimmy Tamon, SE membenarkan hal diatas. ‘’Kalau soal Syabandar Belang benar masih menjadi tanggungjawab pengoperasian Pelabuhan Umum Amurang. Bahkan, Syabandar Belang kini berkantor di Pelabuhan Umum Amurang. Tidak lagi di Belang, seperti tahun-tahun sebelumnya. Hanya saja, Pemkab Minsel saat ini sementara berjuang dan meminta kepada Kementerian Perhubungan Laut supaya Syabandar Amurang ikut dihadirkan,’’ pungkas Tamon, sekedar meminta sabar dan ini dipastikan akan hadir. (and)