Belang — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra), melalui Dinas Kelautan dan Perikanan menuntaskan penyaluran 12 unit longboat bagi para nelayan di Tahun 2020 ini.
Setelah sebelumnya menyerahkan 10 unit longboat, kali dua unit longboat disalurkan bagi Kelompok Usaha Bersama (KUB) nelayan binaan Dinas Kelautan dan Perikanan, di TPI Belang, Rabu (16/12/2020).
Seperti dikatakan Wakil Bupati Mitra, Jesaja Legi, usai menyerahkan bantuan tersebut berharap agar hal ini bisa mendongkrak produktivitas nelayan.
“Di masa pandemi ini kami berharap bantuan longboat bisa dimanfaatkan dengan baik sehingga menunjang peningkatan produktivitas yang berdampak pada peningkatan pendapatan para nelayan,” ungkap Jesaja Legi.
Di lain pihak, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Mitra, Vecky Monigir mengatakan, di tahun 2020 ini ada sekitar 12 unit longboat dengan anggaran Rp 1,163 Miliar yang disalurkan untuk para nelayan.
Selain 12 unit kapal longboat dengan alat tangkap, sekitar 15 unit Fishfinder juga disalurkan para nelayan, baik di Kecamatan Belang, Pusomaen, maupun Ratatotok.
“Bantuan ini berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) di bidang tangkap, berupa kapal longboat, serta alat bantu tangkap atau fish finder,” kata Vecky Monigir.
Ditambahkannya, bantuan ini biasanya setiap tahun diberikan dan merupakan stimulus bagi kelompok nelayan tersebut guna peningkatan perekonomian masyarakat.
“Kelompok yang mendapatkan bantuan terlebih dahulu sudah diverifikasi. Mereka yang sudah mendapat bantuan tidak bisa menerima secara berturut-turut sehingga diharapkan bantuan ini dimanfaatkan dengan baik,” tutupnya.
(Jenly Wenur)