Sonder, BeritaManado.com — Dampak cuaca ekstrim yang terjadi di Kabupaten Minahasa, Sabtu (16/1/2021) kemarin juga terjadi di wilayah Kecamatan Sonder.
Pantauan BeritaManado.com, Minggu (17/1/2021) pagi sekitar pukul 6.45 WITA, di sisi kanan jalan arah Sonder ke Tomohon ada satu unit Lampu Solar Cel yang tumbang.
Tidak hanya itu, ternyata ada juga potongan batang dan ranting pohon yang tersusun rapih di pinggir jalan dan menutupi Lampu Solar Cel yang tumbang tersebut.
Pohon tersebut diduga tumbang lebih dahulu dan menimpa Lampu Solar Cel yang berada hanya beberapa meter dari pohon tersebut.
Hingga berita ini dipublikasi, upaya konfirmasi kepada Camat Sonder Denny Mangundap mendapatkan informasi bahwa tidak ada korban dari kejadian tersebut.
“Kami sudah berkoordinasi dengan pemerintah desa untuk segera mengtasinya agar tidak mengganggu arus lalu lintas. Bersyukur juga, akibat kejadian ini tidak ada laporan adanya korban,” ungkap Camat Denny Mangundap.
(Frangki Wullur)