Manado, BeritaManado.com — Nortje Van Bone menegaskan sosialisasi pasangan calon Mor Dominus Bastiaan – Hanny Joost Pajouw selalu memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes).
Hal ini dikatakannya selaku Ketua DPC Partai Demokrat Kota Manado mengantisipasi gejolak kerumunan massa saat konsolidasi di tengah pandemi Covid-19.
“Kami tegas dengan protokol kesehatan. Disetiap kegiatan Mor-HJP, kami harus membatasi jumlah massa untuk mencegah penyebaran Covid-19,” kata Nortje Van Bone kepada BeritaManado.com, Minggu (1/11/2020).
Kepeduliaan dengan keselamatan jiwa, menurut Van Bone adalah hal yang utama.
“Saat ini situasi sangat berbeda, jika kita lengah saja sedikit dapat mengancam nyawa,” ujar Van Bone.
Oleh karena itu, Van Bone mengatakan disetiap kesempatan selalu mewaspadai situasi ini dengan disiplin menerapkan prokes.
“Saya selalu mengajak kepada masyarakat untuk selalu memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan,” tutur Wakil Ketua DPRD Manado ini.
Dikatakannya, dalam setiap kegiatan, selain menyampaikan program sebagai calon Wali Kota/Wakil Wali Kota Manado pada Pilkada 2020, Mor-HJP juga gencar sosialisasi protokol kesehatan.
“Ini penting, agar masyarakat bersama pemerintah bersinergi memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19,” tandas Van Bone sembari menambahkan Mor-HJP juga selalu membagikan masker disetiap kesempatan.
(BennyManoppo)