Amurang, BeritaManado — Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 turut diperingati rumah tahanan (Rutan) Amurang dalam bentuk upacara bendera yang diikuti oleh petugas dan warga binaan pemasyarakatan (WBP)
Kepada BeritaManado.com, kepala Rutan Amurang, Marulye Simbolon SH, MH menyampaikan bahwa disamping upacara ada pembentukan pasukan merah putih narapidana.
“Pasukan merah putih yang dibentuk, diarahkan untuk melakukan kegiatan sosial dimasyarakat sebagai salah satu bentuk penebusan kesalahan,” tukas Marulye Simbolon.
Kegiatan pasukan merah putih Rutan Amurang, dimulai dengan melaksanakan kerja di Gereja Exodus Teep Trans. Bentuk kegiatan adalah turut serta/membantu jemaat dalam melakukan pengecoran lantai Gereja Exodus Teep Trans.
“Dari kegiatan ini, diharapkan WBP tidak terus terpuruk dengan masalah yang sedang dihadapi, tapi harus bangkit dan berkarya untuk nusa dan bangsa,” ujar Marulye Simbolon.
Di peringatan Harkitnas tahun 2018 ini, Rutan Amurang juga melakukan pengecetan (penyeragaman warna) secara serentak atas bangunan kantor sesuai edaran yang disampaikan Direktorat Jendral Pemasyarakatan.
(TamuraWatung)