MANADO – Terkait peningkatan kualitas kinerja manajemen Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Kandou Manado belakangan ini, akhirnya mendapat pengakuan luar biasa dari Sekretaris Direktorat Jendral (Sek. Dirjen) Bina Upaya Kesehatan Kementrian Kesehatan RI, Kuntjoro Adi Puryanto. Kepada wartawan akhir pekan lalu di RSUP, Puryanto menjelaskan hasil pengamatannya selama memantau langsung kinerja RSUP, dapat disimpulkan bahwa manajemen RSUP Kandou terbaik dari RSUP yang pernah dia datangi dan amati secara langsung.
“Di RSUP manajemen Pelayanan, Laporan Keuangan serta Manajemen Kepemimpinan di RSUP Kandou yang terbaik, bahkan saya akan mengusulkan nantinya RSUP ini menjadi Rumah Sakit percontohan nasional dari sisi manajemennya,” tutur Puryanto kepada wartawan seraya tersenyum.
Mendengar hal ini, Anggota Komisi IV DPRD Sulut, Raski Mokodompit mengaku bangga salah satu mitra kerja dari Komisi IV, yakni RSUP Kandou boleh berprestasi. “Prestasi dari RSUP Kandou yang boleh menjadi RSUP percontohan Nasional nantinya, tak lepas dari kerja keras Direktur Utamanya serta kerja sama dari jajaran Direksi RSUP tersebut. kami hanya dapat berpesan agar RS terbesar di Sulut ini boleh berprestasi lebih lanjut lagi,” ujar Mokodompit. (is)