Manado – Prediksi akan segera di paripurnakan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) sekembalinya 40 legislator Kota Manado mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) di Jakarta terjawab.
Penuturan wakil ketua DPRD Kota Manado, Richard Sualang tidak menampik bahwa disela-sela pelaksanaan Bimtek terjadi lobi-lobi politik dalam rangka pembentukan AKD.
“Saya kira itu wajar lumrah berjalan dan banyak pembicaraan tentang komisi termasuk lobi-lobi berlangsung. Tapi kami tetap fokus pada kegiatan Bimtek,” kata Sualang ketika dihubungi sejumlah wartawan.
Pernyataan yang sama juga dilontarkan Christiana Pusung wakil ketua Fraksi Golkar. Ia pun mengakui, selama berada di Jakarta dalam rangka Bimtek, konsolidasi pembentukan AKD berjalan bersamaan.
“Saya akui sementara berjalan Bimtek juga ada pembicaraan AKD. Karena memang AKD harus segera terbentuk sebagai pendampingan bagi eksekutif,” ujar Pusung. (leriandokambey)