
Airmadidi-Razia selektif prioritas sebagai program Polres Minut untuk meningkatkan keamanan khususnya memberantas kasus kejahatan jalanan, penyelundupan narkoba serta pelanggaran lalu lintas, yang digelar Sabtu (29/7/2017) malam, berlangsung sukses.
Pada razia tersebut, Kapolres Minut Alfaris Pattiwael SIK MH bersama 35 personil yang terdiri dari gabungan anggota Satuan Reskrim, Satuan Lalu Lintas, Satuan Intelkam, dan Satuan Narkoba, secara menyeluruh dan teliti memeriksa setiap kendaraan yang melintasi jalan bypass Manado-Bitung.
“Saya perintahkan anggota untuk memeriksa isi kendaraan bahkan sampai ke dalam bagasi. Kalau-kalau didapati ada pengendara yang membawa narkoba dan barang-barang lainnya yang berpotensi menyebabkan tindak kriminal,” ujar Kapolres Pattiwael didampingi Wakapolres Kompol Joice Wowor, Kabag Ops Kompol Farly Astevanus Rewur SH MM, Kasat Binmas AKP Johan Kalempow dan Lakhar Reskrim Iptu Ahmad Bastari.
Dari pemeriksaan tersebut, petugas sedikitnya mengamankan 10 kendaraan, masing-masing 3 unit mobil dan 7 unit motor yang tidak dilengkapi surat kendaraan.
Sebuah Surat Izin Mengemudi (SIM) dari seorang pengendara motor juga disita petugas karena pengendara tidak memiliki surat kendaraan serta tidak menggunakan helm.(findamuhtar)