Pohon Kelapa di Sulut
Manado – Masalah perkebunan menjadi perhatian serius anggota DPRD Sulut Muhamad Yusuf Hamim. Menurut Hamim perlu peremajaan pohon kelapa yang semakin berkurang.
“Perlu ada langkah-langkah dari instansi terkait karena jika tidak dilakukan peremajaan maka pohon kelapa akan punah”, tukas Yusuf Hamim saat paripurna internal terkait LKPJ Gubernur, Senin (6/7/2015) pagi.
Hal lain lanjut politisi Gerindra ini bantuan bibit dan pupuk kepada masyarakat tidak bersamaan menyulitkan warga untuk menanam.
“Kalau bantuan tidak bersamaan, sama saja tidak ada bantuan. Misalnya pupuk sudah ada tapi bibit tidak ada, atau sebaliknya, bagaimana mau menanam?” Tukas Hamim. (jerrypalohoon)