Bitung – GMNI Kota Bitung menantang Pemkot untuk menegakkan aturan terhadap oknum PNS yang mulai ikut-ikutan ambil bagian dalam Pilkada Kota Bitung. Mengingat saat ini sudah menjadi rahasia umum jika ada sejumlah oknum PNS mulai berani menjadi tim sukses pasangan calon yang bakal maju dalam Pilkada nanti.
“Jangan hanya himbauan, karena semua orang bisa menghimbau. Yang diperlukan saat ini adalah tindakan nyata terhadap PNS yang mulai ikut-ikutan berpolitik jelang Pilkada,” kata salah satu kader GMNI Kota Bitung, Martin Sompotan, Jumat (21/8/2015).
Sompotan mengatakan, Pemkot dalam hal ini walikota dan sekretaris daerah tidak tutup mata terhadap sejumlah oknum PNS yang mulai berpolitik. Karena informasi soal adanya PNS yang mulai bergerilia mencari dukungan terhadap salah satu pasangan calon sudah menjadi rahasia umum.
“Harus tegas dan tidak hanya sampai di himbauan belaka di media. Walikota harus bertindak dengan memerintahkan sekretaris daerah dan BKD PP untuk menindak PNS tersebut,” katanya.(abinenobm)