Manado – Ester Lambey, salah satu figur perempuan yang kini disebut-sebut bakal tampil dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Manado, dikabarkan akan segera mendaftarkan diri sebagai calon kepala daerah melalui Partai Demokrat (PD).
Lambey sendiri merupakan pendatang baru diperpolitikan Kota Manado, namun keseriusannya untuk ikut serta dalam Pilkada Kota Manado sangat nampak dari berbagai atribut sosialisasi seperti baliho dan spanduk yang tersebar diberbagai sudut kota.
Langkah Lambey sendiri, menyusul setelah Harley Mangindaan resmi mengambil formulir sebagai kandidat calon Wali Kota Manado dihari pertama penjaringan DPC PD dibuka, sekaligus merupakan peserta pertama yang mengisyaratkan akan maju dari partai berlambang bintang mercy tersebut.
“Kalau tidak ada halangan, katanya ibu Ester akan mendaftarkan diri di Demokrat hari ini (Jumat, 8/5/15). Dengar-dengar akan mencalonkan diri papan dua (wakil wali kota),” ujar Vecky Gandey, sekretaris DPC PD Kota Manado saat ditemui BeritaManado.com.
Sementara itu, ketua DPC PD Kota Manado, Morris Korah membenarkan jika banyak kandidat kepala daerah Kota Manado yang berniat untuk diusung PD.
“Dengar-dengar sih banyak memang yang akan mendaftar sebagai papan satu atau papan dua. Memang diakui, hanya Demokrat yang bisa mengusung calonnya sendiri tanpa harus berkoalisi. Tapi namanya politik, peluang untuk berkoalisi tetap terbuka lebar,” tandas Korah. (leriandokambey)