Manado — Kodim 1309/Manado, pada Kamis (9/11/2017) pagi tadi resmi memiliki komandan baru, yaitu Letkol Inf Arif Harianto.
Pelaksanaan serah terima jabatan (sertijab) Dandim 1309/Manado dari Letkol Arm Johanis Toar Pioh kepada Letkol Inf Arif Harianto dipimpin oleh Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Sabar Simanjuntak di Makorem 131/Santiago.
Letkol Arif Harianto pun mengaku, ini adalah pertama kali dirinya memegang jabatan teritorial sebagai Dandim sehingga masih banyak hal yang harus dipelajarinya.
“Sejak bertugas, baru kali ini saya dapat kepercayaan sebagai komandan di wilayah teritorial, sebelumnya saya di batalyon. Jadi tentu saya meminta bimbingan dari komandan dan kerjasama yang baik dari para perwira dan seluruh anggota,” ujar Arif.
Lanjutnya, hal tersebut diperlukan agar Kodim 1309/Manado di masa kepemimpinannya bisa terus melanjutkan tren positif dan semakin baik kedepannya.
“Saya tinggal melanjutkan yang baik dan terus berkembang kedepan,” tambahnya.
Sementara itu, Brigjen TNI Sabar Simanjuntak mengatakan, Kodim 1309/Manado dalam kepemimpinan Letkol Arm Toar Pioh begitu aktif dan sangat dekat dengan rakyat, sehingga harapannya dengan memiliki komandan baru, Kodim 1309/Manado akan semakin baik.
“Bekal selama bertugas dan apa yang telah diterima di Seskoad saya yakin cukup membantu. Ditambah dengan adaptasi wilayah saya yakin, Letkol Inf Arif mampu menjalankan tugas dengan baik,” kata Sabar.
(srisurya)