Jakarta – Perjuangan dan harapan akan lahirnya Kota Langowan sebagai daerah otonom baru dari wilayah pemerintahan Kabupaten Minahasa kini memasuki babak akhir. Seperti dikatakan Ketua Panitia Pembentukan Kota Langowan (P2KL) Jefry Pay, bahwa perjuangan hampir berakhir.
Namun demikian, dikatakan Pay, akhir dari perjuangan itu hanya merupakan penghujung dari pembentukan Kota Langowan episode pertama. Selanjutnya, seluruh lapisan masyarakat akan dihadapkan pada tantangan yang lebih berat, yaitu pembangunan di segala bidang. Hal itu menyusul disetujuinya usulan calon Daerah Otonomi Baru (DOB) oleh seluruh fraksi di DPR-RI.
“Dalam pembangunan tersebut, dibutuhkan kepedulian dan pemberian diri dari seluruh masyarakat Kota Langowan untum turut membangun Kota Langowan dari profesi mereka masing – masing. Mari bersiap menyambut lahirnya Kota Langowan dengan penuh kegembiraan tanpa mengabaikan semangat persatuan,” ungkap Pay. (Frangki Wullur)