Manado – Siang tadi secara sederhana RSUP Kandou memperinggati hari kanker anak internasional. Peringatan hari kanker anak internasional ini dilaksankan secara sederhana di ruang Estela. Pantauan beritamanado acara berjalan dengan penuh keceriaan.
Dalam acara yang dilaksanakan berkat kerjasama dengan beberapa pihak seperti PT. Askes cabang RSUP Kandou ini, turut dihadiri oleh salah satu dewan direksi RSUP yaitu, Dr. Jimmy Panalewen Sp.B dan Prof. J Mantik.
Kepada sejumlah anak-anak yang menderita penyakit kanker Dr. Jimmy Panalewen menuturkan agar tetap sabar dan terus berjuang untuk melawan penyakit yang ada.
“Jadi untuk anak-anak yang ada dalam ruangan ini agar tetap semangat dan tetap berjuang untuk melawan penyakit yang ada. Dan juga untuk para orang tua yang anaknya dirawat agar tetap sabar dalam menghadapi penyakit yang diderita oleh anak-anaknya,” papar Dr. Jemmy sapaan akrabnya.
Senada dengan Dr. Jimmy Panalewen, Ibu Fitryah Kusumawati yang merupakan ketua cabang PT. Askes RSUP Kandow berharap agar seluruh orang tua dari anak-anak tetap bersabar dan terus memberikan support kepada setiap anak yang ada, juga Askes akan memberikan kemudahan bagi pasien yang menderita kanker.
“Untuk penderita kanker kalau merupakan pasien Askes kami akan memberikan spesialisasi dalam hal pelayanan,” papar ibu Fitryah kepada beritamanado.(gn)