
Bitung, Beritamanado.com – Badan Anggaran DPRD Kota Bitung bersama Tim Anggaran Pemkot Bitung sementara melakukan proses pembahasan APBD 2020.
Terkair pembahasan itu, salah satu pemerhati pemerintahan Kota Bitung, Rendy Rompas mengingatkan eksekutif dan legislatif melakukan pembahasan dengan profesional dan teliti.
“Jangan karena ingin cepat selesai lalu dibahas seadanya saja. Harus teliti mencermati setiap anggaran dan benar-benar untuk kepentingan masyarakat,” kata Rendy, Selasa (05/11/2019).
Dirinya berharap hasil pembahasan APBD 2020 benar-benar untuk kepentingan masyarakat yakni kegiatan pembangunan dan pengembangan daerah harus jadi prioritas utama.
“Sebab 2020 itu tahun politik, tahun pelaksanaan Pilkada Bitung. Jangan sampai kebijakan anggarannya mengutamakan kepentingan politik pihak tertentu dan ini yang harus diwaspadai,” katanya.
Advokat muda ini juga menyinggubg soal kehebohan pembahasan APBD DKI Jakarta soal temuan mata anggaran aneh dalam draft APBD dan berharap temuan itu tidak muncul dalam pembahasan di DPRD Kota Bitung.
“Mudah-mudahan tidak ada. Tapi kalau pun ada wajib disoroti dan saya yakin anggota DPRD kita mencermati itu dengan baik,” katanya.
Ketua DPRD Kota Bitung, Aldo Nova Ratungalo memastikan pembahasan APBD 2020 dilakukan dengan saksama dan menjamin tidak akan ada mata anggaran yang tidak masul diakal.
“Hari Senin ada pembahasan dan itu lanjutan dari agenda minggu lalu. Dan pembahasan berlangsung alot sehingga harus diskors untuk dilanjutkan hari ini,” katanya.
(abinenobm)