Tondano, BeritaManado.com — Partisipasi Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa pada Minahasa Expo 2017 tak sia-sia.
Pada Rabu (1/11/2017) pagi hingga jelang sore hari, kelompok pelajar dari beberapa sekolah di Minahasa turut mampir untuk sekedar melihat profil institusi yang menjadi rumah bagi para wakil rakyat.
Sekretaris DPRD Minahasa Vicky Tanor kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa kunjungan para pelajar tersebut memiliki makna tersendiri.
“Setidaknya apa yang kami tampilkan di Stand Pameran dapat menjadi sarana edukasi masyarakat khususnya bagi para pelajar di Kabupaten Minahasa dan sekitarnya,” ungkap Tanor.
(frangkiwullur)