Tondano – Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II memperpanjang rekor sebagai kontingen yang paling sering merengkur juara umum pada Pertemuan Berkala ke – XIX yang dilaksanakan di Paroki St. Antonius Padua Tataaran. Kategori kemenangan yang diperoleh yaitu tiga juara 1, dua juara 2, dan satu peringkat 4.
Posisi kedua diraih Proki St. Paulus Lembean. Sedangkan peringkat tiga jatuh ke tangan Paroki St. Yosep Pekerja Kleak Manado.
Namun demikian, jumlah peringkat pertama yang diraih tidak terlalu dominan dari seluruh cabang lomba yang dipertandingkan. Menurut Ketua Panitia Petrus Rampengan, hal itu disebabkan karena peta kekuatan peserta cukup merata dari setiap paroki yang mengikuti lomba.
Informasi dari panitia, Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II memenangi juara satu pada lomba tari jajar, devile, dan lari marathon putera. Untuk juara dua diraih pada cabang lomba vocal group dan pendarasan mazmur, serta yang terakhir peringkat empat pada bola voli puteri. (ang)
Berikut hasil lengkap pertandingan pada Pertemuan Berkala Mudika XIX di Paroki St. Antonius Padua Tataaran:
TARI JAJAR
1. Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II
2. Paroki Roh Kudus Tomohon I
3. Paroki Santu Yoseph Sarongsong
4. Paroki Raja Damai Tikala Baru
KOOR KATEGORI A
1. Paroki Hati Kudus Karombasan
2. Paroki Santa Maria Ratu Damai Uluindano
3. Paroki Raja Damai Tikala Baru
4. Paroki Santu Fransiskus Xaverius Kakaskasen
KOOR KATEGORI B
1. Paroki Maria Ratu Para Rasul Manembo-nembo
2. Paroki Santu Fransiskus Xaverius Guaan
3. Paroki Santa Maria Bintang Kejora Luwuk
4. Paroki Kristus Raja Kotamonagu
VOCAL GROUP
1. Paroki Santu Josep Pekerja Kleak Manado
2. Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II
3. Paroki Santa Ursula watutumou
4. Paroki Roh Kudus Tomohon I
MAZMUR
1. Paroki Hati Kudus Yesus Tanawangko
2. Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II
3. Paroki Santu Paulus Lembean
4. Paroki Hati Maria Tersuci Katedral
DEVILE
1. Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II
2. Paroki Santu Fransiskus Xaverius Kakaskasen
3. Paroki Santu Paulus Lembean
4. Paroki Roh Kudus Tomohon
VOLI PUTRA
1. Paroki Santu Paulus Lembean
2. Paroki Kristus Raja Kembes
3. Paroki Santu Petrus Tolai
4. Paroki Santa Maria Ratu Damai Uluindano
VOLI PUTRI
1. Paroki Santu Josep Pekerja Kleak
2. Paroki Santu Paulus Lembean
3. Paroki Santa Maria Pengantara Kosio Dumoga
4. Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II
TARIK TAMBANG PUTRA
1. Paroki Santa Maria Ratu Rosari Modoinding
2. Paroki Santu Paulus Lembean
3. Paroki Santa Maria Ratu Damai Uluindano
4. Paroki Bunda Hati Kudus Woloan
TARIK TAMBANG PUTRI
1. Paroki Bunda Hati Kudus Woloan
2. Paroki Stela Maris Bitung
3. Paroki Santu Josep Pekerja Kleak Manado
4. Paroki Santu Andreas Pantura
MARATHON PUTRA
1. Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon II
2. Paroki Santa Maria Ratu Rosari Modoinding
3. Paroki Santu Fransiskus Xaverius Guaan
4. Paroki Santa Familia Mangaran
MARATHON PUTRI
1. Paroki Santu Yohanis Rasul Tahuna
2. Paroki Santu Paulus Lembean
3. Paroki Yesus Gembala Baik Paniki
4. Paroki Santu Fransiskus de Sales Kokoleh
DAYUNG
1. Paroki Santu Paulus Lembean
2. Paroki Santu Yohanes Rasul Tahuna
3. Paroki Santu Antonius de Padua Girian
4. Paroki Santu Yosep Kawangkoan
TENIS MEJA PUTRA
1. Paroki Santu Fransiskus de Sales Kokoleh
2. Paroki Hati Kudus Yesus Sonder
3. Paroki Santu Antonius de Padua Girian
TENIS MEJA PUTRI
1. Paroki Santu Antonius de Padua Airmadidi
2. Paroki Raja Damai Tikala Baru
3. Paroki Kristus Raja Kembes
FUTSAL
1. Paroki Bunda Hati Kudus Woloan
2. Paroki Santu Petrus Langowan
3. Paroki Santu Fransiskus Xaverius Mokupa
4. Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan
CCPA
1. Paroki Stela Maris Bitung
2. Paroki Roh Kudus Tomohon I
3. Paroki Kebangkitan Kristus Amurang
BACA KITAB SUCI DAN RENUNGAN PUTRA
1. Paroki Hati Tersuci Maria Katedral
2. Paroki Fransiskus Xaverius Pineleng
3. Paroki Santu Paulus Lembean
BACA KITAB SUCI DAN RENUNGAN PUTRI
1. Paroki Santu Paulus Lembean
2. Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan
3. Paroki Santu Pransiskus De Sales Kokoleh
Sumber: Panitia PB XIX Tataaran, 2013