Pada kesempatan itu, dengan menumpangi kendaraan motor jenis Kawasaki Ninja, ketua PDC Partai Demokrat Minsel ini menyusuru sedikitnya tujuh titik longsor di jalan Maruasei-Tangkunei yang berjarak 4 kilometer tersebut.
Disini, politisi vokal ini jatuh bangun bahkan sampai bermandikan lumpur. “Sangat parah kondisi longsor di jalan ini. Dimana hampir sebagian besar jalan tertutup material longsor yang cukup besar. Untuk itu saya minta Pemkab Minsel segera turun tangan untuk membersihkan material longsor, karena jalan tersebut merupakan akses satu-satunya menuju ibukota,” tegas Sumual kepada wartawan.
Tak hanya itu, dirinya mendesak Pemkab untuk segera menyalurkan bantuan untuk warga. Apalagi ada beberapa warga yang rumahnya terkena longsor, “seharusnya Pemkab tanggap, apalagi kondisi ini sudah berlangsung selama tiga hari,” tukasnya.