Langowan – Novita Rewah adalah kader muda Partai Golkar potensial. Demikian pendapat Ketua Partai Golkar Minahasa Careig N Runtu. Meski tidak berkesampatan hadir karena berhalangan, namun putera mantan Bupati Minahasa Stevanus Vreeke Runtu tetap memonitor pelaksanaan kampanye yang dilaksanakan di Lapangan Schwarz Langowan, Selasa (1/4/2014).
“Dia salah satu kader muda yang punya potensi luar biasa yang dimiliki Partai Golkar Minahasa. Partai Golkar sendiri dalam berbagai kesempatan selalu memperhatikan apa yang dinamakan kaderisasi. Jika seorang kader itu sudah dianggap layak, maka Partai Golkar tidak akan menahan-nahan karir politik seseorang,” kata Runtu.
Ditambahkan Runtu, bahwa semuanya itu bisa terjadi apabila yang bersangkutan tentu bersedia. Sejauh ini dikatakan mantan calon bupati dari Partai Golkar dan Demokrat ini, bahwa untuk menjadi seorang calon anggota legislatif, tentu ada sederet persyarakat dan untuk Novia Rewah semuanya tidak ada masalah. (Frangki Wullur)