AMURANG – Ternyata di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) banyak lokasi yang bisa dibuat Bandar Udara (Bandara). Pasalnya, selain kawasan antara Desa Arakan, dan Desa Tatapaan. Lokasi lainnya yang layak dibuat Bandara adalah kawasan Moinit, tepatnya dekat lokasi wisata Pantai Moinit.
Menurut Wellem Sangian, Warga Pakuure, Kecamatan Tenga, dulunya daerah Moinit ini merupakan Bandara pada saat Jepang berkuasa di tanah Minahasa. ”Jadi tempat ini merupakan Bandara pada jaman penjajahan Jepang, hampir semua orangtua di Minsel mengetahui daerah ini,” ujar Wellem kepada Berita Manado, Senin (24/1).
Sementara itu, Kabag Humas Minsel, Lucky Tampi, mengakui, Pemkab Minsel akan mempresentasikan ke pemerintah pusat dan pihak yang akan membangun Bandara dua lokasi ini, yakni, di Tatapaan dan Moinit, Kecamatan Tenga. (abm)