Tomohon – Kawasan kuliner Kota Tomohon yang terletak di Kelurahan Paslaten atau ex pasar lama akhirnya diresmikan oleh Menteri Koperasi dan UKM RI, DR Syarief Hasan MM MBA, Jumat 23 Agustus 2013.
Dalam sambutannya, Syarief Hasan mengungkapkan bahwa Kota Tomohon merupakan satu-satunya kabupaten/kota yang membuat kawasan kuliner bagi PKL. “Ini luar biasa sekali dan kawasan ini merupakan catatan tersendiri. Saya pikir ini satu-satunya di Indonesia dan merupakan satu catatan sejarah serta kreativitas yang bagus dan saya merasa bangga dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat khususnya Pemerintah Kota Tomohon dan Provinsi Sulawesi Utara,” ujarnya yang turut didampingi istri tercinta Inggrid Kansil SSos.
Dikatakannya, meski menempuh perjalanan yang cukup panjang dari Kalimantan, akan tetapi hal tersebut tak menurunkan semangtanya untuk datang berkunjung di Kota Tomohon. “Energi saya kok makin bertambah. Hitung punya hitung ada beberapa alasan, pertama kotanya yang dingin sekali. Untung saya bawa selimut dari Jakarta yaitu istri saya yang juga orang Sulut. Sehingga mau tidak mau, suka atau tidak suka kami berdua ini pulang kampung jadi merasa bangga sekali berada di Kota Tomohon. Jadi kalau Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dan Pemkot Tomohon meminta saya ke sini, saya pasti akan datang,” terangnya.
Usai memberikan sambutan, Syarief Hasan didampingi Inggrid Kansil bersama Walikota Tomohon dan sejumlah pejabat terkait meninjau langsung kawasan kuliner tersebut sekaligus berdialog singkat dengan para pengusaha kecil seperti penjual pisang goreng dan mie bakso. “Ini enak dan kalau saya tinggal dekat sini pasti saya akan sering makan di sini,” ungkap Ketua Harian DPP Partai Demokrat ini. (recky pelealu)