Burung Elang Rajawali
Airmadidi – Dibuka hampir setahun, objek wisata Gunung Kekewang di Desa Tetey, Kecamatan Dimembe, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, semakin ramai dikunjungi warga.
Burung Kasawari
Pengunjung memiliki banyak pilihan baik orang dewasa maupun anak-anak seperti: kolam renang, miniatur Singa Singapura, Menara Eiffel Paris, Gurita, taman bermain untuk anak-anak, kebun binatang dan berbagai fasilitas hiburan lainnya.
Burung Merak
Berdiri diatas lahan 2 ha lebih, objek wisata keluarga ini juga menyediakan panggung sekaligus balai pertemuan umum untuk kegiatan kerohaniawan dan kegiatan umum lainnya.
Burung Merpati Kipas
Hal menarik lainnya, pengunjung yang membawa mobil hanya diwajibkan membayar parkir Rp 5.000, biaya masuk lokasi wisata gratis, kecuali untuk mandi kolam dewasa Rp 20.000, anak-anak Rp 15.000 dan masuk kebun binatang Rp. 10.000.
Ayam Kalkun
Pengelola juga menyediakan berbagai jenis makanan dan minuman lengkap namun pengunjung dilarang membawa makanan dari luar.
Ayam Mutiara, dan masih banyak lagi jenis burung dan ayam di kebun binatang Kekewang
Informasi diterima BeritaManado saat berkunjung, Minggu (29/5/2016) sore, objek wisata Gunung Kekewang akan diperluas hingga 9 ha.
“Sekarang 2 ha, disamping sana seluas 7 ha akan dibangun berbagai fasilitas wisata lainnya termasuk aquarium raksasa dengan berbagai jenis ikan,” ujar salah-satu petugas mewakili pengelola kepada BeritaManado.com. (jerrypalohoon)