
Tondano-Setelah beberapa waktu lalu terpilih sebagai Senat utusan Fakultas Bahasa dan Seni ke tingkat Universitas Negeri Manado (Unima), kini Dr Mister Gidion Maru kembali meraih sukses dengan kemenangan aklamatif dalam rangkaian pemilihan ketua jurusan pendidikan Bahasa Inggris, Selasa (25/7/2017).
Maru menang telak dengan 17 suara berbanding 0. “Ini aklamasi sebenarnya. Figurnya begitu kuat di jurusan. Belum pemilihan saja Mister Maru sudah menang”, ujar Fivy Andries MPd, salah dosen jurusan Bahasa Inggris.
Menurut Andries, meskipun Maru tergolong muda namun kualitas pribadi dan akademik tidak diragukan lagi.
“Dengan kualitas tersebut dan sebagai sekjur saat ini jelas dia paket lengkap untuk jadi kajur,” pungkas Andries.
Maru sendiri ketika dikonfirmasi awak media ini menyatakan, pertama ini atas perkenaan Tuhan serta bentuk komitmen bersama dosen-dosen jurusan Bahasa Inggris untuk mendukung pengejawantahan visi dan misi Rektor Unima.
“Terima kasih untuk dukungannya,” ujar doktor lulusan UGM Yogjakarta ini.
Pemilihan yang dihadiri Pembantu Rektor IV Unima, Drs Jim Roni Tuna, MAP berlangsung penuh kebersamaan dan lancar.
“Pemilihan ini berlangsung sangat sejuk dan akomodatif,” ujar Dr Javier Tuerah selaku ketua panitia pemilihan sekaligus sebagai Pembantu Dekan 1 FBS Unima.(***/findamuhtar)