Marthen Manopo
Manado – Keabsahan SK pergantian pimpinan DPC Partai Demokrat (PD) Kota Manado perlahan-lahan mulai terbantahkan. Dan satu persatu kader dan pimpinan PD mulai angkat bicara.
Pasalnya, SK bernomor 69.04/SK/DPP.PD/Plt.DPC/III/2015 yang ditandatangani oleh ketua harian DPP Syariefuddin Hasan dan sekjen Edhie Baskoro Yudhoyono tertanggal 3 Maret 2015 telah diedarkan oleh pihak-pihak tertentu dan telah menimbulkan keresah diinternal PD tersebut.
Pada SK itu dijelaskan, jabatan ketua DPC Morris Korah digantikan oleh Noortje Henny Van Bone, sekretaris Vecky Gandey ditempati Deasy Roring dan bendahara Michael Kurniawan digantikan oleh Michael Kalonio.
Terkait ha itu, kepada BeritaManado.com, Marthen Manopo selaku sekretaris DPD PD Sulut mengaku jika pihaknya belum mendapatkan informasi terkait pergantian stuktur pimpinan DPC yang saat ini terus dipertanyakan para kader PD.
“Kami di DPD belum menerima informasi soal itu. Dan sampai saat ini yang kami akui, ketua DPC masih Morris dan sekretaris Vecky. Jadi saat ini belum ada pergantian pimpinan DPC,” ungkap Manopo, saat menghubungi wartawan media ini. (leriandokambey)