Manado, BeritaManado.com — Kemacetan arus lalu lintas di Kota Manado sudah semakin parah yang menjadi keluhan setiap masyarakat.
Kali ini Anggota Komisi A DPRD Kota Manado Arthur Paath, angkat bicara soal kemacetan tersebut.
“Sebagai masyarakat Kota Manado kita sendiri merasakan dampak dari macet yang terjadi tadi malam. Tetapi sangat disesalkan pergerakan dari dishub sangat kurang. Mestinya dishub segera ambil tindakan mengingat sudah ada anggaran besar untuk honorer di Dishub Manado,” kata Arthur Paath kepada BeritaManado.com, Selasa (17/10/2017).
Lanjut Arthur Paath, dishub Manado jangan menjadikan cuaca atau pohon yang tumbang sebagai alasan penyebab macet.
“Karena tanpa pohon tumbang tetap macet. Lucunyanya lagi pohon yang tumbang di Wanea, tetapi kemacetan semalam terjadi seluruh wilayah Manado karena tidak ada petugas dishub yang jaga. Apa karena hujan? Namun masyarakat yang rela basa-basa dijalan untuk melerai macet, seharusnya dishub yang disitu,” tegas Arthur Paath.
Sebelumnya Arthur Paath berterimakasih kepada Wakil Wali Kota Manado Mor Dominus Bastiaan yang didampinggi Kadis Perhubungan Manado M Sofyan, bersama Forum LLAJ Manado, dimana telah melakukan rapat sekaligus meninjau langsung lokasi titik macet di Manado.
Arthur Paath, memang sudah pemerintah turun langsung, dan berharap dari diskusi serta tinjauan langsung tadi siang boleh mendapatkan solusi menangani macet.
“Minimal 30 persen boleh turun itu macet, dan dari diskusi tersebut boleh ada ide-ide cemerlang karena masyarakat sudah sangat menderita dengan macet,” pungkas Arthur Paath. (Anes Tumengkol)
Baca juga:
- Kemacetan Parah, Pemkot Diminta Segera Benahi Lalu Lintas Kota Manado
- Kemacetan Manado Makin Parah, Ini Dua Solusi Menurut Bart Assa
- Joy Oroh Bantah Go-Car Pemicu Sepenuhnya Kemacetan di Manado