AMURANG – Mabes Polri menaruh perhatian terhadap situasi keamanan di Sulawesi Utara. Buktinya, Polda Sulut menjadi satu diantara 14 Polda di Indonesia yang menjadi fokus penjagaan selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2012.
Kepala Biro Pengkajian dan Strategi Asisten Operasi Polri, Brigjen Dicky Atotoy, menuturkan, dirinya melihat operasi lilin yang berada di Polda Sulut, khususnya Polres Minsel. “Harus ada analisis dan evaluasi, pimpinan sebagai alat pengendali, dan masing-masing harus buat laporan harian,” ujarnya.
Dirinya menambahkan kepolisian dan warga harus waspada terhadap orang asing yang mencurigakan dan tidak punya identitas. “Kalau ada yang tidak jelas berbuat apa di Minsel bawa saja ke Polres, nanti diperiksa kemudian kalau tidak terbukti baru keluarkan, periksa KTP, karena itu sebagai upaya pencegahan,” ujar dia.
Saat dikonfirmasi, Brigjen Dicky mengatakan, tujuannya ke Manado untuk melihat persiapan operasi lilin. Dalam penjelasannya, Polda Sulut satu diantara 14 Polda di Indonesia yang menjadi fokus Polri dalam operasi lilin. “Manado karakter dan tipikalnya beda, karena masyarakatnya banyak yang Kristen jadi perayaan disini beda dengan tempat lain, pasti lebih ramai,” ujarnya.
Minahasa Selatan masih dalam keadaan yang kondusif. Masyarakat harus bahu-membahu jaga keamanan Minsel. “Kalau keamanan terkendali kan keuntungan buat semua,” pungkasnya. (ape)