Bitung – Pemilihan Putra-Putri Bitung 2013 menobatkan Louis Bangun Pinontoan dan Gamatria Tangkudung sebagai pemanang. Dimana Louis utusan Kecamatan Madidir dinobatkan sebagai Putra Bitung dan Gamatria utusan Bagian Perekonomian sebagai Putri Bitung 2013.
Penobatan Putra-Putri Bitung ini dilaksanakan di Gedung Kesenian Girian, Kamis (21/11/13) malam lalu. Dimana tercatat ada 40 finalis yang berjibaku untuk memperbutkan posisi Putra-Putri Bitung 2013 pada malam penobatan tersebut.
“Kami berharap para putra-putri yang telah terpilih bisa menjalankan tugasnya dengan baik. Baik dalam mempromosikan pariwisata dan budaya Kota Bitung. Juga aktif menggelar kegiatan yang bisa memberikan manfaat untuk orang banyak,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bitung, Benny Lontoh
Wakil Ketua TP PKK Kota Bitung, Khouni Lomban-Rawung juga berharap para pemenang bisa menjadi ikon Kota Bitung. Juga bisa mewakili Kota Bitung dan membawa hasil baik di ajang Nyong dan Noni Sulut nantinya.
Harap juga datang dari Ketua Ikatan Putra-Putri Bitung, Nick Lomban. Ia mengingatkan para putra-putri Bitung untuk menjaga sikap dan kepribadian sehari-hari. Karena ketika sudah menjadi putra-putri Bitung kata Lomban, predikat itu sudah melekat.
Hadir juga dalam malam final Putra-Putri Bitung 2013 ini Asisten I, Fabian Kaloh mewakili walikota dan wakil walikota.(abinenobm)