Manado – Sementara di sektor transportasi penyeberangan, diperkuat dengan penambahan pembangunan pelabuhan penyeberangan Miangas, serta penambahan penyediaan kapal motor penyeberangan.
“Guna menunjang terwujudnya Asean Connectivity, terutama dengan negara Filipina dalam kerangka kerjasama ekonomi regional BIMP-EAGA”, ujar Sinyo Harry Sarundajang saat menyampaikan LKPJ Gubernur tahun 2014 di DPRD Sulut, pekan lalu.
Pada sub sektor transportasi laut, prasarana yang dikembangkan adalah pelabuhan Bitung yang dalam rangka persiapan untuk menjadi International Hub Port dan pelabuhan Manado yang selain akan melayani jasa transpportasi laut, juga dipersiapkan sebagai pelabuhan pariwisata.
Pada sub sektor transportasi udara, keberhasilan pembangunan nampak dilakukannya pengembangan fasilitas tersedianya 32.000 M2 tanah untuk pembangunan bandara udara Miangas. (jerrypalohoon)