Heri Mamonto
Manado – Heri Mamonto, Ketua Dewan Pimpinan Provinsi LSM ITPRI Sulut mengancam akan menggelar unjuk rasa di depan kantor Walikota Bitung atas dugaan konspirasi pemerintah dengan Sejumlah perusahaan yang membuang limbah beracun B3.
“Kami telah melapor ke Kementerian terkait, namun karena kuat dugaan pemerintah bermain mata dengan perusahaan serta membodohi masyarakat. Kami akan berunjuk rasa,” ujar Mamonto kepada BeritaManado.com.
Dirinya juga masih merahasiakan kapan unjuk rasa akan digelar.
Mamonto menjelaskan bila tindakan kesengajaan dengan pembiaran berlangsungnya aktivitas pembuangan B3 tersebut berasal dari PT MNS dan dilakukan PT TM selaku transporter (jasa pengangkutan) yang tidak diperuntukan bagi angkutan bahan berbahaya dan beracun tersebut.
“Dampak ini akan berpengaruh pada Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) nanti, karena ini masuk dalam area KEK. Kalau ada investor yang mengetahui bahwa di dalam lokasi tersebut ada limbah dibawahnya, jelas investor tak akan berani masuk didalam. Berarti akan berpengaruh pada KEK nanti,” jelas Mamonto. (baca: Dugaan Pencemaran Limbah B3, PT MNS dan PT TN Dianggap Ancam Kawasan KEK)
Diberitakan sebelumnya, pihak Dewan Pimpinan Provinsi LSM ITPRI Sulut sebelumnya telah membuat pelaporan secara tertulis pada Kepala BLH Sulut, terkait dugaan tindakan pencemaran dan pengrusakan lingkungan hidup melalui pembuangan limbah bahan berbahaya dan beracun.
Laporan tersebut betanda tangankan Heri Mamonto sebagai Ketua LSM ITPRI Sulut dan Sonny Hermanto selaku sekretarisnya, tertanggal 21 April 2015 serta dilampirkan dokumentasi lokasi dan proses pembuangan limbah di Manembo-nembo, Matuari, Bitung. (baca: Dugaan Pencemaran Limbah B3 Tanpa Ijin, Terindikasi Melibatkan Pejabat Tinggi Kota Bitung)
Tanda Terima Surat Laporan Dugaan Tindakan Pencemaran dan Pengrusakan Lingkungan Hidup
(*/risatsanger)
Baca juga:
- Soal Limbah B3 di Tanjung Merah, PT MNS Bungkam
- Dugaan Pencemaran Limbah B3 Tanpa Ijin, Terindikasi Melibatkan Pejabat Tinggi Kota Bitung
- PT MNS Bakal Kantongi Ijin Angkut Limbah
- Komisi C Bahas Limbah Batubara PT MNS dengan Warga
- Limbah, Warga Paceda Adukan PT MNS ke DPRD
- Tak Tahan Polusi, Puluhan KK Siap Jual Rumah dan Tanah ke MNS
- PT MNS Janji Segera Angkat Limbah Bungkil di Kuala Bir