Bitung, BeritaManado.com – Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri melepas bantuan untuk bencana banjir bandang di Desa Pangu Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Rabu (22/09/2021).
Bantuan yang dilepas Wali Kota berupa tenaga terdiri dari Satpol PP sebanyak 50 orang, BPBD sebanyak 25 orang dan Tagana sebanyak 6 orang serta beras satu ton.
Dihadapan puluhan tenaga yang akan bertolak ke Mita, Wali Kota mengingatkan soal misi kemanusiaan yang sementara dieban untuk membantu sesama yang terkena musibah bencana banjir bandang.
“Kita sementara menjalankan misi kemanusiaan untuk membantu saudara-saudara kita yang kena bencana alam di Mitra. Mari membantu dengan rasa ketulusan dan keikhlasan,” kata Maurits.
Dirinya juga meminta agar puluhan tenaga yang akan membantu proses pembersihan pasca bencana di Mitra, agar mengutamakan keselamatan dan menjaga kesehatan agar bisa kembali ke Kota Bitung dalam keadaan sehat walafiat.
“Tetap semangat dan jangan lupa terapkan protokol kesehatan mengingat saat ini masih situasi pandemi COVID-19,” katanya.
Sementara itu, Plt Kepala Satpol PP Pemkot Bitung, Forsman Dandel mengatakan, selain mengirimkan tenaga juga ada dua unit Damkar diterjunkan ke Mitra.
“Dua unit Damkar ini untuk membantu proses pembersihan dan air bersih bagi warga yang membutuhkan,” kata Forsman.
(abinenobm)