BOLMONG, Kepulauan Sangihe dan kini Minahasa. PDIP Sulut di bawah komando Olly Dondokambey meraih hatrick kemenangan dalam Pemilukada 3 tahun terakhir. Lantas apa yang mereka targetkan pada 2013 ?
Setidaknya ada 5 suksesi kabupaten/kota di Sulut 2013 depan; Kota Kotamobagu, Bolmong Utara, Sitaro, Minahasa Tenggara (Mitra) dan Kepulauan Talaud. Benar atau tidak, melihat tiga kemenangan terakhir di tiga tahun berturut, Olly dan mesin partainya lagi ngotot mengincar kemenangan di lumbung-lumbung suara Partai Golkar.
Kubu Beringin masih menyisakan Talaud dan Mitra sebagai daerah kekuasaan mereka, plus Kota Tomohon. Kotamobagu dan Bolmut bisa ikut masuk hitungan di bawah Golkar karena sejatinya kedua pemimpin daerah itu adalah kader atau diusung si Kuning. Sedangkan Sitaro masih mutlak milik PDIP. Maka pekerjaan memerahkan Bumi Nyiur Melambai belum akan tuntas sampai di Minahasa.
Talaud yang paling memungkinkan akan menjadi beranda baru buat PDIP. Dinilai begitu karena melihat fakta kedekatan bakal incumbent Constantin Ganggali dengan kubu Banteng sendiri. Kehadiran Megawati di Melonguane, ibukota Talaud, serta kehadiran Ganggali itu pada sejumlah iven gelaran PDIP secara psikologis memberikan harapan, Banteng kini telah membentuk kekuatan tersendiri di daerah yang berbatasan dengan Filipina tersebut.
Di Mitra, PDIP bakal tidak mudah mengalahkan Telly Tjanggulung. Tinggal bagaimana Banteng memasang figur putra asli daerah sebagai lawan setimpal buat Nyonya Elly Lasut itu.
Kotamobagu dan Bolmut masih tanda tanya. Namun melihat kenyataan Bolmong sebagai kabupaten induk mereka sudah berpindah tangan, bukan tidak mungkin PDIP akan bergerak lebih leluasa di sana.
Melihat kemenangan 3 tahun terakhir dan peluang tahun depan, sudah seharusnya pemimpin partai-partai lain berhati-hati. (adyp)