Bitung – Ketua DPD KNPI Sulut, Jackson Kumaat tetap menyatakan Musda XI KNPI Kota Bitung kedua telah digelar. Dan dalam Musda kedua yang digelar tanggal 26 September itu, dr Calvin Wuisang tetap terpilih sebagai ketua KNPI Kota Bitung periode 2014-2017.
“Tak ada lagi yang perlu dipermasalahkan, semuanya sudah berjalan sesuai aturan dan Musda kedua juga telah digelar yang menetapkan dr Calvin Wuisang sebagai ketua,” kata Kumaat, Kamis (24/10/2014) usai melantik pengurus KNPI Kota Bitung.
Kumaat mengatakan, dalam Musda pertama, dr Calvin Wuisang terpilih secara aklamasi dan di Musda kedua masih tetap terpilih. Dan menurutnya itu sudah sesuai dengan AD/ART organisasi seehingga tak perlu lagi dipermasalahkan.
Sekretaris Karang Taruna Kota Bitung, Desly Sumampow menantang Kumaat untuk membuktikan jika memang telah menggelar Musda kedua KNPI Kota Bitung. Karena menurutnya, semua pihak yakni OKP dan tokoh pemuda Kota Bitung tak mengetahui soal pelaksanaan Musda kedua selain Musda pertama tanggal 5-6 September yang telah dianulir Kumaat.
“Jangan bohongi pemuda Kota Bitung, karena kami tahu persis apa yang terjadi pasca Musda pertama dianulir. Kalau memang salah tidak perlu dipaksakan apalagi membangun opini Musda kedua yang tak pernah digelar,” kata Sumampouw.
Sumampouw mengatakan, pihaknya telah mengecek ke Polres apakah ada izin pelaksanaan Musda kedua KNPI Kota Bitung selain Musda pertama. Dan kenyataannya Polres menyatakan tak pernah mengeluarkan izin Musda selain Musda pertama.
“Jadi kami tantang Kumaat menunjukkan bukti-bukti jika Musda kedua telah digelar, jangan hanya menciptakan opini untuk membodohi pemuda Kota Bitung,” katanya.(abinenobm)