Rapat pleno rekapitulasi dan penetapan DPT Pilkada Mitra
Ratahan, BeritaManado.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar rapat pleno rekapitulasi dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilihan bupati dan wakil bupati Minahasa Tenggara tahun 2018.
Rapat Pleno yang dipimpin Ketua Ascke Benu didampingi komisioner Fivi Massie, Johnly Pangemanan serta Fanny Wurangian dilaksanakan di Kantor KPU Mitra, Kamis (19/4/2018).
Ascke menjelaskan, DPT adalah putusan final yang merupakan hasil rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil pemutahiran di 144 desa/kelurahan serta 12 kecamatan se-Mitra.
Dikatakan Ascke, selain DPT, nantinya akan ada juga pemilih tambahan (DPT-b) dan pemilih pindahan (DPPh).
“Pemilih tambahan yakni memiliki hak pilih tapi belum terdaftat di DPT. Sedangkan pemilih pindahan adalah pemilih yang terdaftar di DPT namun akan menggunakan hak suara di tempat pemungutan suara yang berbeda,” tukas Ascke.
Jumlah Pemilih Berdasarkan Hasil Pleno DPT
- Silian Raya 4.302
- Ratahan Timur 4.636
- Toluaan Selatan 3.251
- Pasan 5.613
- Tombatu Timur 7.049
- Belang 11.661
- Tombatu Utara 6.038
- Pusomaen 6.563
- Ratahan 9.892
- Touluaan 4.760
- Tombatu 6.877
- Ratatotok 9.629
Jumlah 80.271
Sumber: KPU Mitra
(rulan sandag)