
Ratahan, BeritaManado.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dan pihak kepolisian, Senin (18/2/2019) menjemput surat suara (Susu) Pemilu di Pelabuhan Bitung.
Pada kesempatan itu, Ketua KPU Wolter Dotulong didampingi Komisioner Otnie Tamod memastikan, tidak ada surat suara yang tercoblos sebagaimana informasi yang berkembang di tanah Jawa. “Semua informasi itu adalah hoax,” sebut Dotulong disela menjemput surat suara.
Terkait jumlah total surat suara yang diterima, Wolter mengaku belum mengetahui secara detail. “Resminya akan disampaikan pada serah terima di Kantor KPU Mitra. Mungkin sebentar malam (tadi malam),” jelasnya.
Lanjut dikatakan Dotulong, pihak KPU baru menerima logistik surat suara, sedangkan perlengkapan yang lain semisal tinta dan bilik suara sudah lebih dulu diterima KPU. “Dan untuk peralatan lainnya semua akan didistribusikan sesuai tahapan,” tukas Wolter.
(RulanSandag)