Minut, BeritaManado.com – Grand Final Pemilihan Keke Utu Minahasa Utara (Minut) digelar Sabtu (2/4/2022) malam ini.
Likupang sendiri mengutus perwakilan terbaiknya yaitu Ixel Maramis untuk Keke (nomor urut 24) dan Kenny Rori untuk Utu (Nomor urut 19).
Ixel dan Kenny dikenal memiliki kepintaran serta karakter yang baik untuk menjadi duta parwisata Minahasa Utara.
Saat ini, Ixel tercatat sebagai mahasiswi di Fakultas Hukum Universitas Sam Ratulangi Manado, sedangkan Kenny adalah siswa berprestasi yang kini duduk di kelas XII SMA N 1 Likupang.
Ketua Rayon 1 Minut Lasut Caroles mengaku bangga melihat semangat Ixen dan Kenny yang tidak hanya dalam pelayanan gereja tetapi juga komitmen bergabung dalam Aliansi Keke Utu (AKU) Minut yang secara otomatis akan terlibat dalam kampanye promosi pariwisata Likupang serta Minut secara luas.
“Saya mengenal Ixel dan Kenny. Mereka memulai karir pelayanan dari kegiatan remaja di jemaat, wilayah dan rayon,” ujar Lasut, kepada BeritaManado.com.
Lasut menyebutkan, Ixel Maramis dan Kenny Rori merupakan Remaja Teladan (Retel) GMIM 2019 Rayon 1 Minut.
Ixel Maramis sendiri telah terpilih dan tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) dari Komisi Pelayanan Remaja Sinode (KPRS) GMIM, sebagai Ketua Ikatan Remaja Teladan Rayon 1 Minut.
Pada Grand Final Pemilihan Keke Utu Minut, Ixel Maramis mewakili Kecamatan Likupang Timur dan Kenny Rori mewakili Kecamatan Likupang Selatan.
“Semoga perwakilan Likupang bisa disukai masyarakat juga para juru. Dan ke depan mereka berdua bisa tetap semangat memajukan kampung halamannya, Likupang,” tutup Lasut.
(Finda Muhtar)