MANADO – Kerja keras Pemerintah Kota Manado dalam mewujudkan Kota Manado bersih dan bebas dari masalah sampah yang kian mengkhawatirkan, semakin membuahkan hasil.
Hal ini karena di sejumlah wilayah Kelurahan dan Kecamatan di Kota Manado, gaung Manado Besrih makin digemakan dibawah komando Walikota Manado Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Manado Mor Bastiaan.
Ini terlihat dari pengakuan sejumlah warga masyarakat, meskipun mereka mengakui bahwa belum sepenuhnya wajah Kota Manado terlihat bersih, tetapi dampak perubahan semakin terlihat.
“Memang perlu disadari bahwa untuk mewujudkan Kota Manado bersih dan bebas dari persoalan sampah serta banjir, butuh dukungan dari masyarakat, tapi sampai sekarang sudah mulai terlihat hasilnya, meskipun belum sepenuhnya wajah Manado bersih,” ujar ibu Lidya warga Kecamatan Wenang.
Senada dengannya, ibu Evelin Warga Kecamatan Sario menuturkan, dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, kondisi Kota Manado seperti tidak teratur.
“Seringkali sampah-sampah makin menumpuk satu sampai dua hari dan tidak diangkat atau dibersihkan aparat pemerintah. Namun belakangan ini semakin menunjukan perubahan yang baik. Semoga kedepan semakin baik lagi,” ujarnya.(MichaelCilo)